PORTALBUANA.COM, PEKANBARU . Sejak ditetapkannya Kota Pekanbaru PPKM ke level-3 yang sebelumnya level-4, masyarakat Kota Pekanbaru sudah mul...
PORTALBUANA.COM, PEKANBARU. Sejak ditetapkannya Kota Pekanbaru PPKM ke level-3 yang sebelumnya level-4, masyarakat Kota Pekanbaru sudah mulai melakukan aktifitas normalnya sehari-hari seperti semula untuk melakukan rutinitas. Kamis 23/9/2021
Pemerintah selalu menghimbau untuk menjaga protokol kesehatan dan rutin berolah raga agar tubuh kita memiliki imun yang kuat dan terhindar dari segala penyakit terutama virus Covid-19/Corona.
Bhabinkamtibmas dari Polsek Bukit Raya Bripka Angga yang di tugaskan di Kelurahan Wonorejo Kecamatan Marpoyan Damai Kota Pekanbaru, tampak sedang mengadakan pertandingan sepakbola yang bertempat di lapangan Jalan Belimbing Kelurahan Wonorejo Kecamatan Marpoyan Damai Pekanbaru.
Usai pertandingan sepak bola, wartawan melakukan wawancara singkat dengan Bripka Angga kebetulan adalah yang menjadi captain keseblasan dalam pertandingan itu dan memakai nomor punggung 7 dari Team Woner Oldstar (TWO).
Angga mengatakan "Pertandingan ini antara Team Woner Oldstar Fc Vs Club Sabtu Asik Fc yang hasil akhir nya dimenangkan oleh TWO dengan skor 1-0." Tuturnya
"Pertandingan persahabatan ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi sesama pemain yang sudah lama tidak terjalin semenjak terjadi Covid-19, juga untuk meningkatkan imun tubuh agar terhindar dari segala penyakit terutama Covid-19." Ujarnya
"Dalam aktifitas apapun kita harus tetap menjaga protokol kesehatan dan lakukanlah aktifitas olah raga, karna di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat." Tutup Angga. (End)