Labuhanbatu, Asisten III Administrasi Umum Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Zaid Harahap, S.Sos., MM., memimpin Apel Gabungan Kelompok I Peg...
Labuhanbatu, Asisten III Administrasi Umum Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Zaid Harahap, S.Sos., MM., memimpin Apel Gabungan Kelompok I Pegawai di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu di lapangan kantor Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Labuhanbatu, Rantau Selatan, Senin (11/12/2023).
Dalam pidato Bupati Labuhanbatu dr. H. Erik Adtrada Ritonga, M.KM., yang disampaikan Zaid mengatakan atas kolaborasi dan kerja keras bersama dalam mewujudkan daerah yang inovatif dan berdaya saing.
Pada tahun 2023, perlahan hasilnya sudah mulai terlihat dengan berbagi penghargaan yang di dapat Pemkab Labuhanbatu antara lain masuk nominasi penilaian penghargaan pembangunan daerah, meraih penghargaan kampung KB tingkat nasional, juara III dalam lomba pasar aman berbasis komunitas tingkat nasional, penghargaan widya dharma utama dari Kemendikbudristek atas inovasi yang dilakukan oleh bunda paud dan juara pertama kategori ASN dalam kompetisi untuk menjaring ide inovatif orang muda untuk perbaikan pelayanan publik yang diselenggarakan oleh Kemenpan RB dan USAID yang diraih ASN Badan Penelitian dan Pengembangan.
Selanjutnya ia menyampaikan pemerintah kedepannya akan menghadapi lebih banyak tantangan, untuk dapat bertahan dan terus tumbuh usaha inovatif merupakan salah satu pilihannya. harapannya, terus tingkatkan semangat kolaborasi dan inivasi perlu untuk terus ditingkatkan.
Turut menghadiri apel gabungan para Asisten, para kepala OPD, pejabat eselon 3 dan 4, jabatan fungsional, dan staf di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu.(RYP)