Merangin, Jangan pernah ada pejabat di jajaran Pemkab Merangin yang menghalang-halangi kinerja rekan wartawan, saat akan mencari materi pemb...
Merangin, Jangan pernah ada pejabat di jajaran Pemkab Merangin yang menghalang-halangi kinerja rekan wartawan, saat akan mencari materi pemberitaan. Hal-hal kecil biasanya bisa menjadi besar, karena komunikasi yang terputus.
Untuk itu jalin terus silaturahmi dengan rekan-rekan wartawan, sehingga komununikasi itu tidak putus. Padahal jika komunikasi itu terus dilakukan dengan baik, masalah kecil itu akan cepat terselesaikan.
Hal tersebut sebagaimana dikatakan Pj Bupati Merangin H Mukti, pada acara Silaturahmi Pers dengan rekan-rekan wartawan yang bertugas dalam Kabupaten Merangin, di Ruang Pola Utama Kantor lama bupati Merangin, Rabu (20/12/2024).
‘’Jadi bantu kinerja wartawan itu, apa saja yang menjadi kegiatan di Pemkab Merangin wartawan harus cepat diberitahu, sehingga kegiatan yang dilakukan dapat terpublikasi dengan baik,’’ujar Pj Bupati pada acara yang dimotori Dinas Kominfo Merangin itu.
Wartawan jelas H Mukti, merupakan mitra yang dekat dengan Pemerintah. Kalau sering melakukan silaturahmi, hubungan keduanya tidak akan terputus. Jadi jangan sampai komunikasi dengan rekan wartawan itu terputus.
Sekarang ini lanjut Pj bupati, sudah jamannya keterbukaan informasi publik, sehingga tidak ada lagi yang perlu ditutup-tutupi. Kegiatan Pemerintah terus dipantau, diikuti rekan wartawan, jika ada masalah akan jadi kritik-kritik membangun yang perlu dicari solusinya.
Dalam melakukan kritik-kritik membangun tersebut, tentunya rekan wartawan apapun organisasi wartawannya, tetap berpegang teguh pada kode etik jurnalistik pada setia karya tulisannya.
‘’Mengurus kabupaten ini tidak bisa berjalan sendiri-sendiri, butuh peran serta semua rekan-rekan wartawan. Acara Silaturahmi Pers ini pada 2024 nanti akan kita lakukan minimal setiap triwulan,’’terang H Mukti.
Menyinggung soal anggaran publikasi tahun anggaran 2024 di Dinas Kominfo Merangin yang sangat kecil? Diakui Pj bupati sampai tahun 2024 nanti kondisi keuangan daerah Kabuaten Merangin tidak dalam kondisi baik-baik saja.
‘’Lepas dari hutang PT SMI sudah ada yang menunggu, penyelenggaraan Pemilukada 2024, sehingga pada tahun 2024 nanti Kabupaten Merangin masih dalam kondisi keuangan yang sulit,’’jelas H Mukti.
Terpisah, Kadis Kominfo Merangin M Arief berterimakasih kepada para rekan wartawan yang bersedia hadir pada acara Silaturahmi Pers tersebut. Kondisi keuangan daerah yang tidak baik-baik saja membuat anggaran kerjasama publikasi jadi mengecil.
‘’Insya Allah kondisi keuangan kita akan membaik pada 2025 mendatang. Mari kita sama-sama berdoa, agar Merangin kedepan menjadi lebih baik lagi,’’ujar M Arief dibenarkan Ketua PWI Cabang Merangin Nazarman.
Pada kesempatan itu, Nazarman minta kepada Pj Bupati Merangin melalui Dinas Kominfo bisa menggelar pelatihan jurnalistik para rekan-rekan wartawan yang bertugas di Kabupaten Merangin.
‘’Paling tidak Pelatihan Jurnalistik yang akan meningkatkan SDM wartawan Merangin ini, akan menjadi kenang-kenangan tersendiri bagi Pj Bupati Merangin. Kami juga minta agar kerjasama publikasi di setiap OPD terus berlanjut jangan ada yang distop,’’pinta Nazarman.
(kominfo_p.buana)